[REVIEW] PRATISTA SKINCARE

Hallo Beauties...
Welcome (back) to my blog...

Bicara soal kulit wajah, siapa sih yang gak mau punya kulit wajah mulus cerah terawat, aku juga mau hehhee... Tapi itu semua gak mungkin datang begitu saja apalagi dengan bertambahnya usia tentu saja kita harus concern untuk merawat kulit wajah dengan menggunakan produk skincare yang sesuai dengan jenis kulit dan masalah kulit.


Nah kali ini aku akan ngereview salah satu produk skincare dari brand lokal yaitu Pratista yang didistribusikan olah PT. Pratista Citra Nusantara. Produk skincare dari Pratista ini telah terdaftar di BPOM.

PRATISTA CENTELLA ENRICH SERUM
Netto: 8 ml
Price: Rp. 95.000,-
No. BPOM: NA 18170104204

Ingridients:
Aqua, Butylene Glycol, Hydroxyethylcellulose, Phenoxyethanol, Allantoin, Panthenol, Enantia Chlorantha Bark Extract, Centella Asiatica Extract, Methylparaben, Quantemium 15, Ethylparaben, Butylparaben, Sodium Nitrate, Rhus Semialata Gali Extract, Propylparaben, Glyoxol, Oleanotic Acid.

Pratista Centella Enrich Serum dikemas dalam bentul botol plastick tebal dengan aplikator pump yang memudahkan dalam mengontrol jumlah produk yang akan dikeluarkan. Pratista Centella Enrich Serum memiliki testur kentar dengan warna kuning ke coklatan bening dan tidak memliki aroma. Serum ini mudha diaplikasikan dan cepat menyerap.

Pratista Centella Enrich Serum merupakan serum perawatan kulit wajah yang diperkaya dengan Centella Asiatica Extract yang bermanfaat untuk mengatasi peradangan dan kemerahan pada kulit sensitif.

Cara pakai:
Semprotkan serum ke telapak tangan kemudian ratakan ke seluruh wajah secara merata.

Setelah rutin menggunakan Pratista Centella Enrich Serum, kemerahan di kulit wajahku yang sensitif mulai calming.


PRATISTA CENTELLA DAY CREAM
Netto: 12,5 gr
Price: Rp 80.000,-
BPOM: NA 18170104025

Ingridients:
Aqua, Butylene Glycol, Isononyl Isononanoate, Cyclopentasiloxane, Butyl Methoxydibenzoylmethane, Phenylbenzimidazole Sulfonic Acid, Cyclopentasiloxane, Diethylhexyl Carbonate, Polysilicone-15, Potassium Cetyl Phosphate, Triethanolamine, Ceteareth-25, Methyl Glucose Sesquistearate, Acrylates/Steareth-20 Methacrylate Copolymer, Glyceryl Stearate, Cetearyl Alcohol, Strearic Acid, Phenoxyethanol, Centella Asiatica Extract, C9-15 Alkyl Phosphate, Methylparaben, Sorbitan Oleate, Ethylparaben, Butylparaben, Propylparaben.

Pratista Centella Day Cream dikemas dengan jar plastik tebal dengan tutup berwarna putih. Pada bagian dalam jar masih ada penutup lagi sehingga cream tetap terjaga kehigienisannya. Pratista Centella Day Cream memiliki tekstur cream berwarn a putih yang tidak terlalu thick, cream ini memiliki sedikit aeoma wangi namun tidak mengganngu karea cenderung soft dan hampir tidak tercium, creamnya mudah diratakan dan mudah menyerap.

Pratista Centella Day Cream merupakan day cream perawatan kulit wajah yang diperkaya dengan Centella Asiatica Extract yang bermanfaat untuk mengatasi peradangan dan kerahan pada kulit sensitif. Selain itu Pratista Centella Day Cream dilengkapi dengan UV filter untuk melindungi kulit wajah dari pengaruh buruk paparan sinar matahari.

Cara pakai:
Usapkan secara merata ke seluruh wajah dan leher pada pagi hari sebelum beraktifitas diluar ruangan.

Setelah rutin menggunakan Pratista Centella Day Cream, wajahku jadi terasa sehat ternutrisi dan kemerahan diwajahku mulai calming.


PRATISTA SALICYLIC ACID GEL
Netto: 10 gr
Price: Rp 65.000,-
BPOM: NA18180104563

Ingridients:
Aqua, Glycerin, Xanthan Gum, Salicylic Acid, Alcohol, Methylparaben, cetylpyridinium, Chloride.

Pratista Salicylic Acid Gel dikemas dalam tube plastik dengan tutup ulir. Pratista Salicylic Acid Gel memiliki warna bening sedikit berwarna putih, bertekstur gel ringan yang mudah diratakan dan menyerap.

Pratista Salicylic Acid Gel merupakan acne spot treatment atau obat totol jerawat bertekstur gel dengan formula yang lembut dapat membantu melindungi dan merawat kulit yang sedang berjerawat.

Cara pakai:
Bersihkan bagian wajah yang berjerawat lalu oleskan Pratista Salicylic Acid Gel secara merata pada bagian yang berjerawat.

Setelah menggunakan Pratista Salicylic Acid Gel, jerawat di wajahku lebih cepat calming dan tidka meradang.

PRATISTA WHITENING NIGHT CREAM

Netto: 12 gr
Price: Rp 70.000,-

Pratista Whitening Night Cream merupakan cream malam dengan kandungan Deaxy Arbutin yang membantu mengatasi keluhan wajah kusam dan flek di wajah. Dilengkapi retinol yang dapat kencerahkan wajah dan anti-aging.

Cara pakai:
Gunakan Pratista Whitening Night Cream pada malam hari secara tipis dan merata. Hindari pemakaian cream pada area sekitar sudut mata, sudut cuping hidung dan sudut bibir.

Setelah menggunakan Pratista Whitening Night Cream, wajahku jadi oebih cerah, noda-noda bekas jerawat tersamarkan.

Instagram
WA: +62 811-1809-602
Line: @pratista

CONCLUSION
Rate: 4,5 dari 5

Pros (+)
Menutrisi kulit.
Membuat kulit lembab.
Membuat kulit tampak lebih cerah.
Menyamarkan noda bekas jerawat.
Harga affordable.
Terdaftar di BPOM.

Cons (-)
Sejauh ini menurutku rangkain skincare dari Pratista almost perfect, karena dari segi packaging dan teksturnya aku suka banget, terlebih lagi produk ini benar-benar memberikan hasil  membuat wajahku menjadi lebih cerah dan noda bekas jerawat tersamarkan. 

Recommended? Yes. Aku sangat merekomendasikan produk Pratista skincare terutama untuk kalian yang membutuhkan perawatan sesuai dengan jenis kulit dan masalah kulit.

Repurchase? Yes. Aku akan repurchase rangkaian skincare daei Pratista karena aku merasakan manfaatnya dikulit wajahku terutama untuk mencerahkan kulit, calming kemerahan, menyamarkan, mengatasi jerawat dan noda bekas jerawat di wajahku yang sulit hilang.

Proud of local brand 💜 
Thank you Beauty Zone Borneo dan Pratista
 atas kesempatannya untuk mereview produk ini ðŸ’œ

Nah kalau kalian sudah pernah cobain rangkaian skincare dari Pratista belum?
Let me know ya...

Oke Beauties...
Sekian dulu racun dari aku,
Semoga bermanfaat, see you 💋








No comments:

Post a Comment

STYLEKOREAN x JUMISO [TRY ME REVIEW ME]

Hey Beauties... Welcome (back) to my blog... Siapa yg addicted pakai skincare korea? Pasti banyak ya diantara kalian yg suka pakai ...